#footer-column-container { clear:both; } .footer-column { padding: 10px; } .quickedit{ display:none; }

ONLINE-UJIAN SENI BUDAYA ESTIB

Kamis, 09 Maret 2017

Belajar Gitar di SMP Negeri 3 Bayat Klaten Jateng

Selalu memberi contoh, agar siswa termotivasi dan terinspirasi. Maka siswa cepet menguasai program atau materi pelajaran yang disampaikan oleh gurunya. Di SMP Negeri 3 Bayat, Klaten, Jawa-Tengah mata pelajaran seni rupa dan seni musik paling banyak diminati oleh siswa. Hampir 100% siswa mampu memainkan gitar dengan baik, karena pembelajaran dengan metode Contekstual Teaching and Learning.

Sebelumnya guru memberi contoh atau demontrasi main musik di depan siswa, sehingga siswa menjadi semangat ingin selalu mencoba memainkan alat musik khususnya Gitar. Satu-satunya sekolah yang mempunyai gitar terbanyak di Indonesia adalah SMP Negeri 3 Bayat, Klaten, Jawa-Tengah. Sekolah ini memiliki 32 gitar, sehingga setiap siswa pegang gitar satu-satu dalam latihan musik gitar. 

Walaupun pengampu seni musik bukan sarjana seni musik, namun guru tersebut mampu mengajar seni musik dengan baik. Sekolah ini atau yang biasa di sebut ESTIB (SMPN 3 Bayat) dijar oleh Asim sulistyo, yang sebenarnya beliau seorang sarjana seni rupa. Dengan kegigihan dalam mengajr seni, sekolah ini menjadi terkenal layaknya sekolah seni untuk tingkat SMP dan banyak menorehkan prestasi dalam berbagai ajang lomba dan festival seni tingkat kabupaten Klaten.


0 komentar:

Posting Komentar

Komentarlah sebagai tanda persahabatan.

 

Wikimapia Rowo Jombor

Pengikut

KampungBlog.com Kumpulan Blog
Indonesia

Wikimapia Krakitan

Bookmark and Share